SHARING SESSION TURKNESIA : MENGENAL ISTANBUL TECHNICAL UNIVERSITY (ITU)

Merhaba ! Sahabat TurkNesia !
•
Istanbul yang dahulu bernama Konstantinopel, merupakan salah satu kota sejarah terelok di Turki. Ibukota Turki Ustmani ini merupakan bandar yang menghubungkan dua benua yaitu Asia dan Eropa. Kota yang kini menjadi tujuan wisata, bisnis dan juga pendidikan terbaik di Turki. Puluhan universitas negeri dan swasta ada di kota ini dan tak pelak Istanbul merupakan kota favorit bagi semua mata yang ingin mencecap jejak sejarah luar biasa antara lain Hagia Sophia yang menjadi ikon sejarah Turki sampai saat ini.
•
Bagi kalian pelajar Indonesia yang sudah merindukan Turki, kali ini Turknesia akan memperkenalkan salah satu universitas teknik tertua di Turki yang berdiri di abad ke-18 yaitu Istanbul Technical University. Yuk kalian bisa menyimak indahnya belajar di universitas top Turki sekaligus universitas teknik no.3 tertua di dunia. Ikuti SHARING SESSION TURKNESIA : MENGENAL ISTANBUL TECHNICAL UNIVERSITY (ITU) untuk kalian yang ingin mendalami lebih jauh suasana Istanbul dan juga pendidikan teknik terkemuka di Turki.
•
Speakers :
- Prof. Dr Murat Sari
Head of Mathematical
Engineering and Erasmus Coordinator of Istanbul Technical University, Turkiye. - Andi Abid Darma Jaya
S1 Geological Engineering, ITU
S2 Geodynamics, ITU
Host:
Mayra Najmifajri Safira
International Relations
Ankara Yildirim Beyazit University, Ankara
•
ZOOM MEETING
Sabtu, 20 Mei 2023
Pukul 15.45 WIB
•
Leave a Comment